Presiden Jokowi Teken Surat Pengunduran Diri Mendes dan Menaker, Diganti Siapa?
KOMPASTV KOMPASTV
17.8M subscribers
3,778 views
17

 Published On Sep 30, 2024

JAKARTA, KOMPASTV - Menteri Desa, Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi Abdul Halim Iskandar, serta Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah mengundurkan diri.

Koordinator Staf Khusus Presiden Ari Dwipayana mengonfirmasi surat pengunduran diri keduanya, Senin (30/9/2024).

"Pengunduran diri Bp. Abdul Halim Iskandar dan Ibu Ida Fauziyah terkait penetapan keduanya sebagai Calon anggota DPR RI Terpilih dalam Pemilu 2024 oleh Komisi Pemilihan Umum," kata Ari lewat pesan singkat kepada media.

Lebih lanjut Presiden Jokowi menunjuk Menko PMK Muhadjir Effendy sebagai Pelaksana Tugas, Wewenang dan Tanggungjawab Menteri Desa, Daerah Tertinggal dan Transmigrasi.

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto ditunjuk sebagai Pelaksana Tugas, Wewenang dan Tanggungjawab Menteri Ketenagakerjaan.

Video Editor: Firmansyah

#mendes #menaker #jokowi

Baca Juga Dinilai Banyak Berjasa Pimpin Indonesia 32 Tahun, MPR Usul Gelar Pahlawan untuk Soeharto di https://www.kompas.tv/video/542191/di...



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/542196/pr...

show more

Share/Embed