MASJID MEGAH BERDIRI DI TENGAH HUTAN, TERNYATA BUKAN TEMPAT SEMBARANGAN
Musyafa Musa Musyafa Musa
299K subscribers
13,314 views
220

 Published On May 2, 2021

#masjidunik #nurulmustofa #musyafamusa

Lasem – Pondok pesantren di tengah hutan dan menjelma sebagai kampung santri ? Pertama kali mendengar, semula kurang percaya. Makanya saya datang, untuk membuktikan secara langsung, sekaligus sebagai sarana syi’ar Islam.

Nama pondok pesantren ini adalah Nurul Mustofa, artinya cahaya yang terpilih. Lokasi pondok pesantren berada di perbukitan Desa Bonang, Kecamatan Lasem, Kabupaten Rembang, Jawa Tengah atau sebelah timur Pasujudan Sunan Bonang.

Desa Bonang sendiri merupakan pusat Sunan Bonang menyebarkan agama Islam sekira abad ke-XV.

Menjadi cukup menarik, karena kanan kiri pondok pesantren diapit oleh hutan lebat, masuk wilayah RPH Kajar, Bagian Kesatuan Pemangkuan Hutan (BKPH) Lasem.

Selain rindang, tempat ini juga memancarkan panorama keindahan pantai utara yang mempesona. Belum lagi, berdiri sebuah Masjid yang cukup megah di tengah lokasi pondok pesantren.

Berikut ini saya kisahkan untuk anda ya sahabat. Semoga menginspirasi. (Musyafa Musa).

show more

Share/Embed