Rumah Modern Industrial yang Ramah Lingkungan | NN House
Rizki Abadi Rizki Abadi
452K subscribers
612,503 views
8.6K

 Published On Jul 25, 2023

Halo semua, apa kabarnya?
Ketemu lagi sama saya Rizki Abadi

Pada video kali ini saya mau home tour ke rumah modern industrial yang ramah lingkungan di NN House   / _nnhouse_  
Rumah industrial ini memiliki beberapa tantangan seperti posisi fasad yang menghadap barat, yang umumnya akan terasa lebih panas untuk iklim Indonesia. Namun hal ini diantisipasi dengan memberikan lapisan terluar atau sering juga disebut sebagai secondary skin.

Di sisi selatan rumah terdapat area terbuka hijau berupa taman yang ukurannya tergolong besar, yang jadi sumber pencahayaan dan udara segar masuk ke dalam rumah. Dari depan, kalian tidak akan melihat ada jendela di sana, karena peletakan jendela sengaja dibuat di sisi selatan agar cahaya yang masuk tidak terlalu kuat, dan itu juga membuat ruangan di dalamnya terasa lebih sejuk.

Rumah dengan desain industrial umumnya memberikan pengalaman baru seperti material yang di ekspos, minim finishing, serta struktur baja yang kerap digunakan, tak terkecuali di rumah yang satu ini.

Berdiri di atas lahan seluas 11x22 meter persegi, pemilik rumah punya keleluasaan untuk desain rumah yg diinginkan. Rumah yang terdiri dari 2 lantai + area rooftop pada bagian atas, memiliki 4+1 kamar tidur dengan kamar mandi di setiap kamarnya. Serta ada juga toilet tamu yang letaknya disamarkan di bawah tangga. Penempatan yang masuk akal untuk sesuatu yang jarang digunakan.


Buat kalian yang penasaran, NN house di desain oleh SPOA Architecture   / spoa.ae   itu link IG nya yahh!

#rumahindustrial #greenliving #industrial

show more

Share/Embed