Preschool Balikpapan Montessori School
Balikpapan Montessori School Balikpapan Montessori School
86 subscribers
1,427 views
26

 Published On Dec 19, 2021

Di video kali ini digambarkan bagaimana proses belajar mengajar di kelas Montessori khususnya level Preschool. Di kelas Montessori, kita akan melihat anak dengan berbagai usia dengan fase perkembangan yang sama akan tergabung dalam satu kelas. Hal ini akan menciptakan mini komunitas seperti yang ada di masyarakat. Anak yang lebih kecil akan belajar dari yang besar, dan sebaliknya anak yang lebih besar akan belajar menjaga anak yang paling kecil dan memberikan contoh atau teladan di kelasnya.

Di kelas preschool ini akan dilengkapi dengan berbagai material dari level usia anak yang berbeda dan tingkat kompleksitas pemakaiannya dari yang paling sederhana sampai yang sulit.

Preschool program mencakup usia anak usia 3-6 tahun. Ruangan kelas dirancang semenarik mungkin dan mudah dijangkau oleh anak. Peralatan yang tertata di rak akan membantu anak untuk belajar “Concentration, Organizing, Order, Independent (COOI).

Belajar bisa dimana saja baik di dalam maupun di luar ruangan. Hal ini akan memberikan inspirasi belajar sepanjangan masa. Belajar bukan hanya untuk menyiapkan anak bersekolah, tetapi belajar untuk hidup.

show more

Share/Embed