KUDA PRINCES || WISATA HUTAN PINUS || SPOT FOTO KEREN || MALINO SULSEL
Ai Ai
1.82K subscribers
1,851 views
37

 Published On Oct 15, 2020

Malino merupakan kelurahan di Kecamatan Tinggimoncong, Kabupaten Gowa, Sulawesi selatan. Wilayah ini juga dikenal dengan Pegunungan Malino, salah satu pegunungan besar di Sulawesi selatan. Jaraknya dari Makassar sekitar 90 km atau dapat ditempuh dalam tiga jam perjalanan.

Salah satu destinasi wisata yang cukup direkomendasikan di sana adalah Hutan Pinus Malino. Jalan menuju kesana memang cukup menantang lantaran banyak tikungan dan tanjakan. Namun pemandangan yang tersaji amat luar biasa. Hawanya juga sangat menyegarkan, khas pegunungan.

Berkeliling Naik Kuda

Penyewaan kuda dari masyarakat sekitar (c) Vinchent Pata/Travelingyuk

Pengunjung juga bisa menjajal asyiknya berkeliling sekitar Hutan Pinus Malino dengan naik kuda. Teman Traveler bisa menyewa kuda milik warga sekitar dengan harga antara Rp5.000 hingga Rp10.000. Kalian bakal diantar juga oleh sang pemilik untuk menjelajah setiap sudut indah di sekitar sini.

Hutan Pinus Malino termasuk salah satu destinasi favorit lantaran keasrian alamnya masih sangat terjaga. Udara di sini juga lumayan sejuk, bahkan bisa dikatakan merupakan terdingin kedua setelah Toraja di Sulawesi Selatan. Tak heran jika kawasan ini kerap dipadati pengunjung di masa liburan dan akhir pekan.

Tgl Dok : 11 Oct 2020

mohon bantuannya untuk support channel ini dengan cara : klik tombol subscribe, like, comment & share video ini ke semua social media kalian ya!!!

Thanks

#HutanPinus #MalinoMakassar #NaikKuda

show more

Share/Embed