KERETA GANTUNG THAIF
Sarbaini Beny Sarbaini Beny
341 subscribers
123 views
8

 Published On Jun 8, 2024

AL HADA CABLE CAR

Kota Thaif dikenal sebagai tempat yang sejuk dan enak dipandang mata bila dibandingkan dengan daerah Arab Saudi lainnya yang dikelilingi hamparan gurun dan gunung yang tandus.
Kota Thaif berada di arah tenggara dari Kota Makkah. Jarak tempuhnya mencapai 75 kilometer (km), terletak di lembah Pegunungan Asir dan berada di ketinggian 1.500 meter dari permukaan laut (mdlp).

Di Thaif, ada makam sahabat Nabi yang banyak meriwayatkan hadis, yakni Abdullah bin Abbas atau dikenal Ibnu Abbas.
Begitu masuk kawasan Thaif, hawa udaranya sangat berbeda dengan Kota Makkah.
Udaranya cukup dingin dan sejuk. Di beberapa bagian juga banyak ditumbuhi pepohonan hijau.

Kota yang terletak di lembah Pegunungan Asir ini juga memiliki julukan ”Qoryatul Muluk” atau desa para raja.
Disebut demikian karena di kawasan As Safa bertebaran vila-vila mewah para amir dan konglomerat Arab Saudi.

Berkunjung ke Thaif kurang lengkap rasanya jika belum mencicipi buah-buahan di sana yang banyak dijual di halaman Masjid Abdullah bin Abbas.

Nah, cara paling tepat menikmati Al Hada adalah dengan menaiki kereta gantung Taif. Orang lokal menyebutnya dengan Teleferic Taif Cable Car.
Satu kereta gantung bisa diisi enam sampai delapan orang. Setelah pintu kereta gantung tertutup, pengalaman yang luar biasa itu dimulai.

Kereta gantung ini akan membawa kita turun menukik melewati pegunungan cadas dalam kecepatan rendah. Sesaat setelah start inilah bisa kita lihat hamparan pegunungan cadas sejauh mata memandang.
Jika mengalihkan pandangan tepat ke bawah, akan terlihat keindahan jalanan Al Hada

Membentang sejauh sekitar 4,5 km, kereta gantung ini menghabiskan waktu perjalanan pulang-pergi sekitar 20-25 menit

Tag.
Kereta Gantung, Thaif, Al Hada Cable Car

show more

Share/Embed