[BEGINU S4E9]: Didik Nini Thowok, Keindahan Akulturasi, dan Konsep Mbodho
Kompas.com Kompas.com
4.48M subscribers
20,291 views
165

 Published On Apr 11, 2022

Hidup dalam ragam tradisi dan akulturasi budaya disikapi Didik Nini Thowok dengan sebuah konsep ajaran dari sang Kakek, yaitu mbodho. Bagi Didik Nini Thowok, konsep Mbodho membawa diri untuk selalu rendah hati dan ngosong, sehingga dapat menyerap banyak hal dalam kehidupan.

Berkat kegigihannya untuk selalu belajar, dedikasi yang dilakukan Didik Nini Thowok pada seni dan kebudayaan mendapatkan perhatian dari dunia. Sebelumnya, Didik Nini Thowok menghidupi masa perkuliahannya dengan mengandalkan berbagai keterampilan seperti “nyagak sewengi” atau menopang satu malam bersama rekan-rekannya dengan menari di acara pesta pernikahan orang lain. 

Konsistensinya untuk selalu bergerak di setiap kesempatan, membawa Didik Nini Thowok selalu menemukan jalan keluar di setiap permasalahan. Baginya tidak ada kebetulan dalam hidup, namun semestalah yang akan menuntun bagi yang bergerak.

Sosok Didik Nini Thowok mengajarkan kita pada hidup yang selaras dengan kemauan untuk terus belajar, menghargai akulturasi dan membimbing diri pada spiritualitas. 

0:00 Intro
10:31 Akulturasi tradisi
11:05 Mbodho
26:32 Awal Meniti Karir sebagai Penari
29:26 Nama "Didik Ninik Thowok"
45:18 Tuntunan dari Semesta
52:26 Makna Dwi Muka
1:13:02 Pelajaran Hidup dari Engkong (kakek)

Simak obrolan Didik Nini Thowok dengan @beginu di 
Beginu Season 4 Episode 9 hanya di Youtube Kompas.com!

Dengarkan podcast BEGINU di Spotify melalui https://bit.ly/beginupodcast

#beginu #wisnunugroho #didikninithowok #kcm #jernihkanharapan

show more

Share/Embed