Romantic Pop Jazz Indonesia - SAMPAIKAN RINDUKU - Karya Dino Sirajudin & Prof Ersis Warmansyah Abbas
Dino Sirajudin Dino Sirajudin
5.92K subscribers
39,245 views
189

 Published On Jun 30, 2023

Versi Karaoke, klik link di bawah ini:
   • KARAOKE- SAMPAIKAN RINDUKU - LAGU POP...  

Romantic Pop Jazz Indonesia - SAMPAIKAN RINDUKU - Karya Dino Sirajudin (Melody) & Prof. Dr. Ersis Warmansyah Abbas (Lyrics)

Saatnya masuk ke segmen pop jazz Indonesia.
Saatnya pula memenuhi selera genre musik ego pribadi saya, setelah sebelumnya memenuhi selera berbagai genre pasar industri musik Indonesia.

Lagu karya cipta saya terbaru, liriknya ditulis oleh Prof Dr. Ersis Warmansyah Abbas , judulnya “Sampaikan Rinduku.”

Lagu yang mengekspresikan kerinduan seseorang yang sangat mendalam.
Vocals yang berimprovisasi dan menawan oleh : Michelle & Hadzir.

Musik digarap khusus oleh seorang musisi jazz handal, namanya Askobar.
Mixing & mastering ditangani oleh Ferry & Zain Hollow Labs Studio.

Models yang sangat cantik dan macho dengan acting dan dansa yang sangat memukau oleh: Azra & Ayus

Garapan Video yang sangat apik dan indah oleh: Filin Tra _Videography.
Lokasi shooting: Taman Wisata Tahura Mandiangin.

Versi vocal, klik link biru di bawah ini:

Versi minus one untuk menyanyi sendiri/duet, klik link biru di bawah ini:

Terima kasih banyak selalu untuk Maria Roeslie yang telah bersedia menjadi Executive Producer untuk membantu biaya produksi lagu ini.

Terima kasih banyak juga untuk support:

Transportasi & snack: Dinda Rusnawati Hermansyah
Lokasi shooting: bro, Fajar Desira , ibu Ema & 8bu Ainun
Studio Recording: bro Siswanto Ambu and the wife, Rustian Hollyniati ,
Support model: Mas Kawang Yoedha , mbak Yenny Frida Luntungan Wardojo , Bu Dewi & Bu Jariah.

Salam Musik Indonesia
Kita Semua Satu
Dino Sirajudin 😊🙏👍🎶

Lirik Lagu
SAMPAIKAN RINDUKU
Karya: Dino Sirajudin & EWA


Intro: Music

Verse I:
Kutorehkan kata dalam-dalam
Dari pagi ke siang menuju malam
Di qalbu saat luluhku dalamMu
Memanah makna? Entahlah

Verse II:
Kutangguk hikmah di lipatan pasrah
Dari paragraf ke halaman, dari ayat-ayat alam
Dan, kutanyakan pada rembulan,
Untuk apa?

Chorus:
Pagi ini, kusimpan di bilik rindu
Sampaikan, wahai angin jiwa, rinduku

Padaku, padamu, pada-Nya
Padaku, padamu, pada-Nya

Pagi ini, kusimpan di bilik rindu
Sampaikan, wahai angin jiwa, rinduku
Padaku, padamu, pada-Nya
Padaku, padamu, pada-Nya

Music (Interlude)
Kembali ke awal


Pagi ini, kusimpan di bilik rindu
Sampaikan, wahai angin jiwa, rinduku
Pagi ini, kusimpan di bilik rindu
Sampaikan, wahai angin jiwa, rinduku


Padaku, padamu, pada-Nya
Padaku, padamu, pada-Nya

Sampaikan rinduku wahai angin jiwa
Sampaikan rinduku wahai angin jiwa

Sampaikan rinduku wahai angin jiwa
Sampaikan rinduku wahai angin jiwa


Ending: Guitar
Coda: Harmonica
Fade out

show more

Share/Embed