Kantong Kristen di Tanah Jawa
Pdt. Gerry Tengker Pdt. Gerry Tengker
87.1K subscribers
463,443 views
6K

 Published On Aug 5, 2022

Daerah di Jawa dengan jumlah Orang Kristen terbanyak
Seluruh kota dan kabupaten di Pulau Jawa mayoritas memeluk agama Islam. Walaupun demikian, pemeluk agama Kristen Protestan dan Katolik juga cukup berkembang di Pulau Jawa. Dan berikut ini adalah 15 Kota atau Kabupaten di Pulau Jawa dengan populasi Kristen terbanyak.

15. Kota Tangerang
Daerah yang merupakan salah satu berkumpulnya pemeluk Kristen adalah daerah Benteng yang dihuni oleh etnis Tionghoa, dan seringkali disebut dengan sebutan Cina Benteng.
Dari total 1,8 juta penduduk kota Tangerang, sekitar 8% atau 150ribuan diantaranya beragama Kristen yang terbagi menjadi 5,6% Protestan dan 2,5% Katolik.
14. Kota Malang
Kota ini dikenal juga sebagai kota pendidikan karena banyaknya kampus di daerah Malang.
Menurut data tahun 2021, dari sekitar 933ribu penduduk Kota Malang, terdapat 9,3% yang memeluk agama Kristen, yang terdiri dari Protestan 5,6% dan Katolik 3,7%
13. Kabupaten Sleman
Sleman adalah Kabupaten yang terletak di bagian utara dari Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta.
Daerah yang terkenal dengan pariwisatanya ini memiliki jumlah penduduk sebanyak 1,1 juta jiwa dimana 9,4% nya beragama Kristen yang terdiri dari 6,4% Katolik dan 3% Protestan.
12. Kota Tangerang Selatan
Diantara penduduk Kota Tangerang Selatan yang memiliki Populasi penduduk sebanya 1,3 juta jiwa ini, terdapat 9,5% penduduk yang beragama Kristen, yang terbagi menjadi 5,9% PRotestan dan 3,6% Katolik.
11. Kota Bekasi
Kota yang memiliki penduduk sebanyak hampir 2,5 juta jiwa ini, terdapat 10,4% penduduk yang beragama Kristen dan terbagi menjadi 7,8% Protestan dan 2,6% Katolik.
10. Kota Jakarta Timur
Kota Jakarta Timur adalah salah satu kotamadya yang berada di Provinsi DKI Jakarta. Pemeluk agama Kristen di Jakarta Timur yang mencapai 10,9% dari total 3,2 juta penduduknya. Angka tersebut terbagi menjadi 8,2% Protestan dan 2,7% Katolik.
9. Kota Surabaya
Kota ini memiliki 12,8% penduduk beragama Kristen yang terbagi menjadi 8,9% Protestan dan 3,9% Katolik.
8. Kota Semarang
Di Kota ini terdapat beberapa Gereja yang cukup melegenda seperti Gereja Blenduk dan juga Katedral Semarang. Selain itu terdapat juga JKI Injil Kerajaan yang memiliki gedung megah di daerah Tawangsari.
Kota dengan penduduk 1,7 juta jiwa ini adalah kota yang memiliki sekitar 13,9% penduduk Kristen yang terbagi menjadi 8,7% PRotestan dan 5,2% Katolik.
7. Kota Magelang
Kota yang terletak di jalur antar kota Semarang dan Yogyakarta ini, menurut sensus 2021 memiliki 127ribu penduduk yang diantaranya terdapat 14% penduduk Kristen yang terbagi menjadi 9% Protestan dan 5% Katolik.
6, 5, dan 4. Kota Jakarta Pusat; Jakarta Utara dan Jakarta Barat
MAsing-masing jumlah penduduk Kristen, baik Protestan dan Katolik di ketiga kota madya ini adalah: 14,2% di Jakarta Pusat, 15,7 % di Jakarta Utara dan 16,1% di Jakarta Barat.
3. Kota Yogyakarta
Hampir sama dengan Kabupaten Sleman, jumlah penduduk Kristen di kota Yogyakarta lebih banyak yang berjemaat di Gereja Katolik sebanya 9,9%. Ditambah dengan jemaat Protestan yang mencapai 6,3%; maka total penduduk Kristen di kota Yogyakarta mencapai 16,2% dari total 415ribu penduduknya.
2. Kota Surakarta 21%
Di kota yang memiliki penduduk sebanyak 520ribu jiwa ini, terdapat 21% penduduk Kristen yang terbagi menjadi 13,9% Protestan dan 7,1% Katolik.
Dan kota yang memiliki persentase penduduk Kristen terbanyak di Pulau Jawa adalah
Kota Salatiga
Berulang kali kota ini masuk ke dalam kategori kota paling toleran di Indonesia. Kota ini terletak di antara kota Semarang dan Surakarta atau Solo.
Diantara 192ribu penduduknya, terdapat 21,4% penduduk yang beragama Kristen dan terbagi menjadi 16,3% Protestan dan 5,1% Katolik.

Dan itulah daftar kota atau kabupaten di pulau jawa yang memiliki persentase Kristen tertinggi.

show more

Share/Embed