JAJANAN UNIK UNTUK TAKJIL - Cente Sagu Mutiara Lapis
Simple Rudy Simple Rudy
636K subscribers
4,916 views
106

 Published On Mar 10, 2024

Chapters :
00:15: Opening
00:35 : Proses Mempersiapkan Bahan
03:48 : Proses Mengukus Kue
06:14 : Hidangan Siap Disajikan

šŸ’•CENTE SAGU MUTIARA LAPISšŸ’ž
Resep Rudy Choirudin

Bahan 1
150 gram Sagu Mutiara direbus hingga empuk dengan 600 ml air
Ā¾ sendok teh Pasta Taro
Ā¼ sendok teh Pasta Red Velvet
Ā¼ sendok teh Pasta Pandan
[cetakan kue jasmine yang sudah diolesi minyak]

Bahan 2
200 gram Tepung Tapioka
200 gram Tepung Beras
200 gram Gula Pasir
1 sendok teh Bubuk Jelly Bening
1 sendok teh Garam
2 sendok makan Kental Manis
800 ml Larutan Santan (terbuat dari 130 ml santan instan + 670 ml air)

CARA MEMBUAT :
1. Campur sagu mutiara dengan pasta taro, aduk rata, dan sisihkan.
2. Campur semua bahan 2 kecuali santan dan kental manis (tepung tapioka, tepung beras, gula, bubuk jelly, garam) aduk rata.
3. Campurkan kental manis ke dalam larutan santan.
4. Masukkan larutan santan sedikit demi sedikit ke dalam campuran tepung sambil diaduk hingga menjadi adonan yang halus.
5. Bagi adonan menjadi 3 yaitu pertama sebanyak 900 ml, kedua sebanyak 250 ml, dan ketiga sebanyak 250 ml.
6. Masukkan adonan pertama ke dalam sagu mutiara.
7. Masukkan adonan kedua ke dalam pasta red velvet.
8. Masukkan adonan ketiga ke dalam pasta pandan.
9. Siapkan kukusan, masukkan cetakan yang sudah dioles minyak ke dalam kukusan selama 1 menit.
10. Masukkan Ā½ sendok teh adonan red velvet ke dalam cetakan pada bagian kuntum bunganya. Kukus selama 1 menit.
11. Masukkan adonan sagu mutiara hingga memenuhi 70% cetakan, lalu kukus selama 5 menit.
12. Beri adonan pandan, kukus selama 2 menit.
13. Terakhir, masukkan adonan red velvet hingga cetakan penuh, kukus selama 15 menit hingga matang.
14. Angkat dan keluarkan dari cetakan. Hidangkan.
---------------------------------------------------------------
Kalau Sahabat sedang mencari inspirasi menu masakan lainnya silahkan Sahabat lihat kreasi masakan saya pada link di bawah ini.
---------------------------------------------------------------

Tumisan Praktis

Ā Ā Ā ā€¢Ā TUMISANĀ PRAKTISĀ Ā 

Resep & Metode Desaku Marinasi

Ā Ā Ā ā€¢Ā RESEPĀ DANĀ METODEĀ DESAKUĀ MARINASIĀ Ā 

Kreasi Masakan Kari Nusantara

Ā Ā Ā ā€¢Ā KreasiĀ MasakanĀ KariĀ NusantaraĀ Ā 

Kreasi Masakan Lodeh

Ā Ā Ā ā€¢Ā KreasiĀ MasakanĀ LodehĀ Ā 

Ragam Kreasi Resep Masakan & Kuliner Nusantara

Ā Ā Ā ā€¢Ā RAGAMĀ KREASIĀ RESEPĀ MASAKANĀ &Ā KULINERĀ ...Ā Ā 

Kreasi Masakan Lodeh

Ā Ā Ā ā€¢Ā KreasiĀ MasakanĀ OporĀ Ā 

Kreasi Masakan Balado

Ā Ā Ā ā€¢Ā KreasiĀ MasakanĀ BaladoĀ Ā 

Super Simpel Maksimal

Ā Ā Ā ā€¢Ā SUPERĀ SIMPLEĀ MAKSIMALĀ Ā 

Kreasi Masakan Sambal Goreng

Ā Ā Ā ā€¢Ā KreasiĀ MasakanĀ SambalĀ GorengĀ Ā 

Kreasi Masakan Opor

Ā Ā Ā ā€¢Ā KreasiĀ MasakanĀ OporĀ Ā 

show more

Share/Embed